
obatdietsehat.net – Semua orang terkaget-kaget melihat penampilan terbaru presenter terbaik Indonesia ini. Presenter tambun berwajah cantik dan menarik ini dikenal dengan berat badannya yang mencapai 150 kilogram dengan tinggi badan hanya 1,65 meter. Dengan berat badan yang over hingga 80 kg ini membuat Dewi tidak sanggup mengangkat badannya dari tempat tidur. Transformasi dimulai ketika secara tidak sengaja Dewi melihat video seorang nenek berusia 90 tahun yang masih mampu berolahraga lari di pantai. Sejak itu, Dewi langsung termotivasi dan mencari cara diet yang cocok dengan tubuhnya.
Dengan tubuh besarnya, Dewi mulai merasakan sakit di usia 40 tahun. Mulai dari sesak nafas, sakit pinggang akibat saraf kejepit, stamina yang kerap drop hingga memunculkan penyakit seperti vertigo, flu dan batuk yang makin rutin hadir. Untuk meredakan rasa nyeri, Dewi kerap meminta dokter untuk meresepkan pain killer untuknya. Karena dilakukan selama bertahun-tahun, pain killer itu akhirnya tidak lagi mampu menghilangkan rasa sakit yang muncul.
Dari video sang nenek, Dewi mendapat inspirasi bahwa tubuh manusia membutuhkan real food untuk menjaga kesehatannya. Real food yang dimaksud di sini adalah semua makanan yang tumbuh di bumi dan mendapatkan sinar matahari. Jenisnya bisa sayuran, buah, kacang-kacangan, umbi-umbian, biji-bijian, ikan, sapi, telur hingga ayam. Bahan makanan inilah yang diolah menjadi makanan, bukan makanan yang berasal dari kaleng atau processed food.
Dengan pola makan ini, Dewi mulai berkreasi membuat menu makanan yang ia sukai dari bahan-bahan real food. Dengan rutin melakukannya ditambah olahraga, di bulan pertama, Dewi bisa menurunkan berat badannya hingga 11 kilogram.
Baca Juga : Adele dan Diet
Kemudian Dewi membuat pola diet kenyang yang ternyata efektif hingga dalam 11 bulan, ia berhasil menurunkan berat badannya hingga 90 kilogram. Diet yang dilakukannya tidak membuatnya tertekan namun justru merasa bahagia, karena program ini adalah diet kenyang. Diet ini membolehkan pelakunya untuk makan setiap 2 jam atau kapanpun jika terasa lapar. Hal yang berlawanan dengan program diet pada umumnya. Bahkan Dewi juga membuat tips diet untuk mereka yang ingin sukses berdiet yang merasa kenyang dan bahagia. Berikut tips diet ala Dewi Hughes:
- Minum segelas air putih setiap bangun tidur dan segelas lagi 30 menit kemudian
- Menghindari gula, garam, minyak dan lemak jahat yang ada di gorengan
- Menjadikan real food sebagai asupan yang artinya tidak memakan makanan dalam kemasan, kaleng ataupun beku.
- Makan makanan yang seimbang yang mengandung cukup karbohidrat, protein, vitamin, lemak sehat dan mineral.
- Memperbanyak menu lauk sayuran untuk menu sarapan setiap harinya
- Menu makan siang diutamakan berupa daging ayam rebus tanpa garam dan dilengkapi sayuran rebus
- Menu makan malam berupa jus sayuran dan buah segar dalam jumlah yang membuat kenyang.
- Cemilan setiap dua jam sekali berupa buah dan sayuran segar
- Mengonsumsi jenis umbi-umbian untuk mengganti karbohidrat nasi dan tepung-tepungan
- Memperbanyak minum air putih dan minum air kelapa murni yang berkhasiat membunuh sel-sel racun di dalam tubuh
Dewi juga sangat konsisten untuk menjadikan buah dan sayuran sebagai cemilan sehatnya. Di bawah ini dia memberikan satu menu sayuran sehat sebagai cemilan lezat.
Salad Ayam
Bahan-bahan:
Daun romaine, daun selada, irisan wortel, irisan paprika untuk memberi rasa pedas, kacang mete sangrai untuk taburan salad, kacang edamame yang telah direbus, dan daging ayam yang diiris-iris sesuai selera.
Untuk mengganti gula dan garam pada ayam, Dewi merendam ayam selama empat hingga lima jam di dalamĀ air yang telah diberi jahe parut, jeruk, kemiri dan ketumbar. Setelah itu, ayam bisa dibakar bukan digoreng untuk menghindari lemak jenuh dari minyak gorengan. Kulit ayam yang biasa dihindari justru disantap oleh Dewi, karena yang membuat gemuk adalah gula bukan lemak. Selama ini mindset yang tertanam justru kebalikannya.
Dressing yang digunakan untuk menambah cita rasa salad dibuat dari sereh geprek yang memberikan aroma, irisan-irisan tipis jahe putih dengan khasiatnya yang kaya, madu dan tidak lupa ditambah kesegaran perasan air jeruk lemon.
Salad ini telah memenuhi dua unsur dari menu harian Dewi Hughes, yaitu sayuran dan protein. Untuk karbohidrat, bisa ditambahkan kentang atau ubi sekedar memberi rasa kenyang.
Dewi Hughes menekankan aspek Kesehatan pada pola dietnya. Sehingga ia selalu menjadikan menu real food dalam sajiannya yang secara medis mempunyai manfaat untuk menurunkan berat badan sekaligus sebagai antioksidan alami tubuh. Tipe diet ini merupakan diet alami yang bisa dilakukan siapapun meski tidak mempunyai masalah dengan berat badan. Karena diet ini memberikan dampak kesehatan pada tubuh pelakunya.