
obatdietsehat.net – Saat ini sedang populer cara diet dengan golongan darah. Diet golongan darah merupakan cara menurunkan risiko penyakit dan meningkatkan metabolisme menyesuaikan golongan darah. Khusus kali ini diet golongan darah A yang akan dibahas lebih dalam. Selain menjaga kesehatan tubuh, diet golongan darah A ternyata juga membantu menurunkan berat badan.
Diet golongan darah A merupakan cara diet sesuai dengan namanya berarti berdasarkan golongan darah seseorang, yang mana dipopulerkan oleh Dr. Peter J. D’Adamo seorang dokter naturopati. Jadi dalam cara diet ini, Anda hanya boleh memakan makanan yang dianjurkan berdasarkan golongan darah A saja.
Mulai dari menurunkan risiko penyakit, meningkatkan kebugaran, hingga Metabolisme tubuh bisa diperbaiki dengan bantuan dari diet golongan darah menurut Dr. D’Adamo. Selain itu, siapapun yang menjalankan diet ini bisa menurunkan berat badan dengan mengatur pola makan sehat sesuai golongan darahnya.
Ketahui Fakta dari Golongan Darah A
Keunikan golongan darah A dilansir dari laman resmi diet golongan darah adalah dalam disposisi genetiknya ada faktor neurokimiawi yang banyak. Hal tersebut juga berpengaruh terhadap pola kehidupan pemilik golongan darah yang harmonis, terstruktur dan berirama. Selain itu lingkungan yang suportif dan positif juga mengelilingi golongan darah A ini.
Digandingkan golongan darah lainnya, interkoneksi paling baik antara tubuh dan pikiran dimiliki oleh tipe golongan darah A. Akan tetapi, tipe darah ini dianggap mudah mengalami stres. Jika ingin mewujudkan kehidupan sehat maka cara yang harus dilakukan oleh seorang golongan darah A yaitu menerapkan pola hidup sehat, olahraga ringan, menjaga keseimbangan hormon serta mengaplikasikan cara diet sehat sesuai golongan darah A.
Tujuan diet untuk golongan darah A umumnya:
- Menyehatkan pencernaan
- Menurunkan berat badan dengan sehat
- Mengurangi risiko berbagai penyakit
- Menambah energi atau stamina
Sedang Diet Golongan Darah A? Berikut Rekomendasi Makanannya
Orang dengan golongan darah A menurut teori sangat gampang mengkonsumsi karbohidrat dan sayuran. Namun disamping itu, untuk menerima lemak dan protein hewani sangat sulit bagi tipe golongan darah ini.
Jadi, jika sedang menjalani diet golongan darah A, makanan apa saja yang dapat dikonsumsi? Berikut merupakan makanan yang disarankan penemu cara diet ini untuk dikonsumsi.
- Kacang walnut
- Gandum
- Kedelai berprotein tinggi seperti tahu
- Minyak zaitun
- Bawang putih
- Teh hijau
- Sayuran hijau
- Jahe
- Ikan sarden dan salmon
- Buah elderberry dan blueberry
- Ayam
Baca Juga : Tips Memilih Buah-Buahan Untuk Diet Harga Murah dan Hemat
Konsumsi protein saat mengawali hari sebaiknya dilakukan oleh pemilik golongan darah A. Adapun protein yang bisa didapatkan dari makanan seperti susu kambing, tahu atau sarden yang direkomendasikan sebagai menu. Opsi makanan lain yang mengandung protein hewani sedikit bisa dikonsumsi orang bertipe darah A.
Diet Golongan Darah A dan Pantangan Makanannya
Meski dibilang dapat menurunkan berat badan dan menghindari risiko berbagai penyakit, diet golongan darah A menurut beberapa teori bisa menimbulkan masalah pada sistem kekebalan tubuh serta masalah lain seperti menimbulkan kecemasan. Oleh sebab itu, Peter mengatakan bahwa pemilik golongan darah A harus menghindari atau tidak mengkonsumsi beberapa jenis makanan. Berikut merupakan pantangan makanan atau makanan yang harus dihindari pemilik golongan darah A.
- Susu sapi
- Daging babi
- Daging sapi
- Daging domba
- Daging bebek
- Kentang
- Sayur terong, jamur, tomat, kubis
- Buah mangga, jeruk, stroberi dan melon
Panduan Menu Diet Sehat untuk Golongan Darah A
Berikut panduan mudah menyusun menu makanan diet golongan darah A bagi Anda yang kesulitan.
Menu Sarapan Pagi
Awali pagi Anda dengan makan sup jagung yang hangat saat sarapan. Untuk meningkatkan metabolisme tubuh, Anda dapat menambahkan beberapa telur rebus dalam menu sarapan pagi.
Menu Makan Siang
Tahu dan tumis brokoli merupakan menu makanan yang bisa dicoba dikonsumsi saat makan siang selama diet golongan darah A. Kandungan nutrisi dari makanan ini mampu menyehatkan kulit dan cocok menurunkan berat badan Anda. Atau jika kurang berselera, Anda dapat menambahkan menu makan siang lain yang lebih nikmat seperti ayam yang dibakar dengan rempah-rempah enak.
Menu Makan Malam
Buatlah menu sup ayam dengan tambahan sayuran seperti wortel dan brokoli untuk menu makan malam. Atau jika tidak ingin makan malam berat, Anda bisa mengkonsumsi buah-buahan atau camilan kacang-kacangan yang tidak terlalu berat di pencernaan tubuh.
Walau tidak ada risiko berarti dalam diet sehat golongan darah A, namun yang terberat adalah komitmen besar menjalaninya. Diet ini harus dilakukan dengan konsisten dan ketat. Pola hidup sehat harus diterapkan sungguh-sungguh mulai dari menjaga pola makan di atas namun protein tetap dikonsumsi.
Apapun golongan darah Anda jika sedang diet sehat berdasarkan golongan darah maka hindarilah makan makanan olahan. Alhasil berat badan bisa diturunkan berkat bantuan cara ini. Namun, perlu diketahui bahwa golongan darah tidak ada sangkut paut dengan hasil dari penurunan berat badan pakai cara diet golongan darah.