
Jika kamu masih pemula, sebenarnya diet keto sendiri merupakan diet atau pola makan yang cara melakukannya dengan rendah karbohidrat, dan tetap lemak yang tinggi. Banyak yang beranggapan bahwa diet keto ini dapat dengan mudah dan cepat jika ingin menurunkan berat badan.
Kendati demikian, diet yang satu ini masih jadi hal yang cukup kontroversi. Sebab, ada dugaan bahwa dapat memberikan dampak yang berbahaya terhadap kondisi tubuh yang jadi tidak sehat, apalagi jika penerapan diet keto tidak begitu tepat.
Jika kamu berminat, akan lebih baik sebelum memulainya kamu sudah harus memahami dengan jelas bahwa pola makan yang ada di diet keto tidak seperti diet pada umumnya. Bahkan, kamu juga harus bisa memahami bagaimana pola makan, cara yang harus kamu lakukan, dan juga adanya risiko yang ada.
Jika sudah begitu maka jadi mudah dalam memperhitungkan apakah diet tersebut dapat kamu jalani atau tidak. Karena bagaimanapun juga harus kamu sesuaikan dengan tubuh kamu sendiri bagaimana kondisi fisik, dan sebagainya.
Kenal Lebih Jauh Diet Keto, Ada Manfaat yang Harus Kamu Ketahui
Bagi kamu yang masih sangat pemula, tentu saja dalam hal diet kamu tidak bisa melakukannya tanpa mengetahui dengan jelas apa saja keuntungan dan sejenisnya dalam diet keto. Maka dari itu, simak dan perhatikan beberapa manfaat dari diet keto yang satu ini, yuk!
Bisa Bantu Kontrol Gula Darah (Diabetes Tipe 2)
Salah satu manfaat dari menjalankan diet keto yakni direkomendasikan kepada penderita diabetes tipe 2. Harus mengkonsumsi kandungan minyak yang sehat dan juga minyak yang bersumber dari ikan salmon, kemudian dari kacang-kacangan serta alpukat.
Dengan menjalankan asupan makanan berupa karbohidrat yang rendah dan dengan kandungan lemak yang sehat dan tinggi. Bahkan diet tersebut dipercaya bisa bantu kinerja tubuh jadi lebih baik, khususnya dalam menyimpan adanya energi, dan pada gejala diabetes jadi lebih ringan.
Hal yang bisa dilakukan dalam pemantauan diet keto aman atau tidak bagi penderita diabetes, adalah dengan rutin cek gula darah untuk setiap harinya. Usahakan selalu memastikan bahwa gula darah tidak pada kadar yang begitu rendah.
Bantu Kurangi Risiko Terhadap Penyakit Jantung
Selanjutnya, dalam menjalankan diet keto yang benar yakni mengkonsumsi lemak sehat juga bisa bantu turunkan risiko adanya penyakit pada jantung. Sebab, dengan diet keto yang sudah dijalankan bisa bantu turunkan kadar insulin.
Maka dari itu, produksi kolesterol yang ada jadi lebih menurun. Jika sudah begitu, maka upaya dalam menyehatkan jantung juga jadi lebih optimal, asalkan melakukan diet ini dengan benar.
Bisa Bantu Ringankan Gejala Epilepsi Anak
Ada beberapa penelitian yang memberikan pernyataan terhadap adanya diet keto yang juga bisa bantu ringankan adanya gejala epilepsi terhadap anak. Bahkan dinilai cukup efektif dalam memberikan manfaat terhadap gejala epilepsi yang susah ditangani hanya menggunakan metode penyembuhan pada umumnya.
Selain itu, ada juga suatu penelitian yang sudah berhasil dijalankan pada sekitar 150 anak yang memiliki epilepsi sudah memberikan hasil dari diet keto. Hasil tersebut menyatakan bahwa dalam 1 tahun tersebut, ada setengah anak-anak tersebut sudah mulai dapat menurunkan kejang-kejang dalam frekuensi sekitar 50%.
Bantu Kurangi Risiko Gangguan Sistem Pada Saraf
Tidak hanya pada epilepsi saja, diet keto sendiri juga bagus untuk bantu kurangi adanya risiko gangguan sistem saraf yang kemungkinan dapat menyebabkan alzheimer, kemudian gangguan terhadap tidur, serta bantu dalam menangani adanya penyakit parkinson.
Ada dugaan bahwa keton yang berhasil dihasilkan dari tubuh. Karena keton sendiri bisa kurangi adanya lemak yang menjadi energi, jadi akan bantu lindungi sel otak terhadap risiko kerusakan.
Tidak hanya itu saja, adapun manfaat diet keto yang wajib kamu ketahui khususnya bagi kesehatan tubuh, yakni jerawat jadi berkurang, kemudian PCOS jadi bisa lebih terbantu penanganannya, dan juga bisa bantu menghambat sel kanker yang kemungkinan ada.
Risiko Diet Keto yang Harus Dipertimbangkan
Selain dari manfaat, ada juga kekurangan atau resiko dari diet keto sendiri yang wajib kamu ketahui dan bahkan pada jangka yang cukup panjang, simak yuk!
- Kurangnya asupan karbohidrat
- Ketoasidosis
- Gangguan terhadap ginjal
- Hilangnya kandungan vitamin dan juga mineral dalam tubuh
Selain yang sudah disebutkan tersebut, adapun keluhan yang akan muncul berupa,
- Gelisah
- Mual
- Tubuh jadi lebih lemas
- Susah tidur
- Lapar yang akan mengganggu
- Konsentrasi yang jadi menurun
Memang, keluhan-keluhan tersebut belum tentu muncul semua, namun hal yang pasti akan memberatkan bagi siapa saja yang mulai melakukan diet keto. Kendati demikian, keluhan tersebut jadi berkurang perlahan seiring berjalannya waktu, tubuh juga akan jadi menyesuaikan dengan pola makan dari jenis diet keto ini.